Sabtu, 24 Januari 2015

Speaker Aktif Rusak

Kata-kata speaker aktif rusak juga termasuk pertanyaan yang paling banyak ditanyakan ke saya. Paling banyak adalah pertanyaan seputar speaker Simbadda rusak. Mungkin ini karena Simbadda merupakan produk speaker aktif yang cukup laris dan populer di Indonesia. Simbada CST Z100 saya rusak pak Atma, apa bapak punya kit nya? Cukup sering ditanya. Jawabnya: saya tidak membuat kloning atau menjiplak rangkaian speaker aktif dari merk lain. Kit speaker aktif yang saya produksi adalah murni rangkaian dan desain saya sendiri.

Kamis, 08 Januari 2015

Gainclone itu amplifier apa?

Sudah lebih dari seribu kali saya ditanya. Gainclone itu apa? Gainclone itu amplifier apa sih? Amplifier Gainclone itu seperti apa? Di pasaran banyak sekali amplifier rakitan mengaku merupakan Gainclone. Bahkan rakitan yang sama sekali tidak ada kaitannya dengan Gainclone banyak orang awam yang menyebut sebagai Gainclone.

Gainclone yang sesungguhnya adalah cloning amplifier GAINCARD karya Kimura-San produksi 47 laboratory Jepang, perusahaan ini lebih dikenal dengan nama 47labs. Amplifier Gaincard -nya om Kimura San ini sangat sederhana. Dua buah amplifier mono block power amplifier LM3875TF dimana panel depan dan belakang dijadikan satu sehingga membentuk power amplifier stereo.